BERAU – Gebyar HUT ke-59 PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kaltimtara di Jalan Pemuda, Tanjung Redeb, Berau pada Senin (14/10/2024) berlangsung meriah. Dalam acara ini juga disampaikan total aset sebesar Rp 52,1 triliun.

Pimpinan cabang Bank Kaltimtara Berau, Kenda Satya dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat dan segenap Pemerintah Kabupaten Berau yang telah mendukung Bank Kaltimtara hingga saat ini.

“Semoga di momen HUT ke-59 ini, pelayanan dan inovasi Bank Kaltimtara lebih baik lagi ke depannya,” ujarnya.

Lebih lanjut Kenda berkisah tentang sejarah berdirinya Bank Kaltimtara di Kalimantan Timur. Berawal pada 14 Oktober 1965 di daerah Pasar Pagi. Saat itu, bank ini hanya bermodal Rp 100 juta dengan jumlah pegawai sebanyak enam orang.

“BPD Kaltimtara diresmikan oleh Gubernur KDH Tk. I Kalimantan Timur, Bapak A. Moeis Hasan, dengan payung hukum berupa Peraturan Daerah Tingkat I Kalimantan Timur No. 3/PD/64 tanggal 19 September 1964. Kemudian mendapat pengesahan Menteri Dalam Negeri melalui surat keputusan No. 9/10/8-45 tanggal 1 April 1965,” jelasnya.

Seiring berjalannya waktu, imbuh Kenda bank ini terus berkembang karena mendapat kepercayaan penuh dari kabupaten/kota se Kaltim – Kaltara. Kini, realisasi BPD Kaltimtara mencapai Rp 52,1 triliun.

“Asal muasal BPD ini sebagai pemegang rekening kas daerah Pemprov Kaltim. Di tahun ini, kami berada di kelompok bank inti dua, dengan total penyertaan modal di atas Rp 6 triliun,” imbuhnya.

Apresiasi

Sementara itu, masih ditempat yang sama, Pj Bupati Berau Sufian Agus dalam sambutannya menberikan apresiasi dan penghargaan kepada jajaran Bank Kaltimtara yang selama ini bersama-sama pemerintah daerah mewujudkan pembangunan di Bumi Batiwakkal.

“Saya mengucapkan selamat hari ulang tahun yang ke-59 Bank Kaltimtara. Momentum peringatan ke-59 ini, kiranya merupakan potret sekaligus perjalan panjang dan refleksi bagi Bank Kaltimtara sebagai bank kebanggaan daerah,” ucapnya.

Menurut Sufian Agus Bank Kaltimtara tidak hanya menjalankan fungsinya sebagai lembaga perbankan. Tetapi juga telah menunjukan kontribusinya yang nyata kepada masyarakat mulai dari program beasiswa.

Selain itu, Bank Kaltimtara yang telah mendukung berbagai program pemerintah daerah. Termasuk dalam mendorong peningkatan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

“Saya harapkan kerjasama yang baik dan sinergi dengan pemerintah Berau terus terjalin demi kemajuan masyarakat. Agar diupayakan semaksimal mungkin, agar dapat bersaing seiring Kabupaten Berau sebagai mitra IKN,” pungkasnya.

(Suci/ADV)